Lakukan Hal Ini Agar Liburan Akhir Pekan Lebih Seru Walau Hanya di Rumah


Liburan akhir pekan hanya di rumah?

Tenang saja, bahkan jika hanya di rumah tanpa agenda kemana-mana nyatanya juga bisa seru dengan melakukan beberapa hal ini. Nah, jika ingin menikmati akhir pekan seru di rumah, melansir Life Sugar Spice berikut tipsnya.

1. Bangun Pagi
Bangun pagi sudah menjadi kebiasaan kan? Nah, apa salahnya bagun pagi di waktu libur untuk menikmati matahari terbit sambil bikin kopi hangat dan menikmati sunyinya kota, bebas dari suara-suara knalpot motor yang bising, dan udara yang masih sejuk.

Ada kalanya weekend terasa berat dan butuh istirahat. Jadi bisa pilih salah salah satu hari untuk bangun pagi dan satu hari lainnya, untuk molor seharian. Tapi, kalau tidur kelamaan, bikin badan tak enak juga, jadi lebih baik bangun pagi.

2. Buat Sarapan Sendiri
Beli makan di warung sudah terlalu sering. Ada baiknya mulai buka-buka resep praktis untuk bikin sarapan sendiri, seperti: belajar bikin scrambled egg, mac and cheese, milo dinosaur, ataupun oat meal racikan sendiri dengan buah-buahan favorit. Menarik kan? Ayo, sekali-sekali sarapan mewah bikinan sendiri apa salahnya.

3. Kebersihan Sebagian dari Iman

Menyaksikan matahari terbit sudah, bikin sarapan fancy and simple sudah, mau mengerjakan apa lagi sekarang? Pastinya tempat tinggal yang sudah dicuekin seminggu karena kesibukan bekerja mulai menumpuk kotorannya. Tidak ada salahnya bersih-bersih kamar atau rumah dan menata ulang barang-barang supaya terlihat rapi dan lebih nyaman untuk kebaikan diri sendiri untuk seminggu kedepan.

Jangan lupa, bersih-bersih badan alias mandi juga setelah merapikan kamar atau rumah. Karena menurut penelitian, mandi dapat menurunkan tingkat stress dan kinerja otak akan lebih baik.

4. Nonton Film

Sebenarnya acara TV lokal di hari Sabtu – Minggu lebih baik daripada hari biasa, tapi khusus di pagi hari. Karena ada liputan tentang jalan-jalan, liputan menarik yang mungkin belum diketahui, dan ada kartun-kartun yang selalu diputar di Hari Minggu.

Selain itu, bisa juga dengan nonton DVD favorit atau TV Cable (bagi yang berlangganan).

5. Hangout dengan Internet

Hal yang paling menyenangkan di rumah baragkali adalah adanya koneksi internet cable yang cukup baik. Sehingga membuat betah seharian berada di dalam kamar browsing sana-sini dan melanjutkan project-project pribadi yang terbengkalai.

Selain itu menulis blog dan mencari-cari inspirasi dengan browsing konten-konten ataupun mencoba aplikasi/game yang belum sempat dicoba adalah salah satu kegiatan terbaik di kala weekend.

6. Jika harus keluar rumah
Nah, jika bosan di rumah, tidak ada salahnya jalan-jalan di sekitar rumah, berkebun di kebun rumah sendiri (jika punya kebun), berkunjung ke rumah teman (bisa berkunjung ke rumah teman yang belum pernah dikunjungi), nongkrong di warung (beli cemilan, duduk di bangku depan warung, ngobrol random dengan orang random juga).

Nah, weekend seru tak mesti liburan jauh-jauh, jika tubuhmu lelah bisa melakukan tips di atas agar weekend tetap seru meskipun di akhir pekan.

No comments