Bismillah...
Di hari pertama tahun 2019 ini aku ingin menyusun target lagi, insyaAllah tak akan pernah lelah berproses menghebatkan diri. Adanya target ini samasekali bukan untuk menyombongkan diri, dan apa juga yang mesti disombongkan. TIDAK ADA!!!
Semoga dengan adanya target ini, aku semakin konsisten dan fokus dalam berdoa dan berusaha menggapai impian.
Banyak yang bertanya, apakah di tahun ini 'menikah' masuk dalam targetku? Hmm, rasa-rasanya belum. Aku masih jauh dari siap (lahir & batin). Masih sangat jauh, aku masih perlu lebih banyak belajar dan mendapat bekal.
Lagian menikah itu harus ada calonnya, semoga nanti bertemu dengan lelaki soleh yang mampu membimbing hingga ke surga-Nya. Semoga dia sayang lahir batin padaku dan keluargaku, kuharap dia lelaki hebat dan memiliki tutur kata yang 'cool' hehe... 'baik' maksudku *apaansiihhh hoho
InsyaAllah menikah di waktu yang tepat dan dengan orang yang tepat pula, lelaki pilihan-Nya yang bisa membuatku jatuh cinta setiap hari.
Siapapun kamu, untuk saat ini kita hanya perlu memperbaiki diri dan menjadi lebih hebat lagi. Dimanapun kamu sekarang, semoga kamu sama sepertiku yang selalu berusaha menjadi orang yang terjaga. Aamiin.
Nah, untuk tahun ini aku sudah memikirkan lima target atau resolusi terbesar yang akan dengan penuh perjuangan aku menggapainya.
1. Jadilah lebih solehah, wahai diri...
Ya, ini harus menjadi target. Sangat banyak sekali kekuranganku, Maha Baik Allah yang telah menutupi aib dan kekuranganku. Astaghfirullah, ibadahku masih sangat kurang dan harus ditingkatkan.
Aku merasa sifat tomboy-ku kembali mendapatkan nyawanya setelah 'koma' selama aku masih kuliah dulu. Harus bisa menetralisir itu, belajar menjadi manis nggak juga sih soalnya aku nggak terlalu suka. Aku akan menjadi diri sendiri namun harus pandai mengendalikan diri.
Ibadah harus ditingkatkan, pengetahuan atau ilmu harus terus diperkaya dan harus lebih banyak bersedekah. Intinya, berproses menjadi solehah atau lebih dekat dengan-Nya.
Semoga istiqomah, wahai diri...
2. Jadi penulis
Ini target tahun lalu yang belum tercapai. Sebenarnya, sejauh ini sudah jadi penulis. Ya, menulis di blog hehe. Tapi bukan itu maksudku. Di tahun ini semoga aku bisa menjadi penulis novel dengan buku yang diterbitkan oleh penerbit mayor, soalnya kalau penerbit indie sudah pernah.
Aku harus terus berdoa dan berusaha untuk menggapai impianku satu ini. Karena ini adalah cita-cita dan aku harus memperjuangkannya.
Selain itu, aku masih harus memperbaiki kekurangan yang masih ada dimana-mana. InsyaAllah grafik berprosesnya selalu meningkat. Semoga Allah ridho, aamiin.
3. Traveling
Ini juga target tahun lalu yang belum tercapai. Tahun ini semoga bisa mengunjungi provinsi tetangga untuk traveling, dan kalau Allah berkenan mengabulkan aku dengan sungguh-sungguh memohon untuk traveling ke luar negeri.
Kemana pun itu terserah Allah mau melangkahkan kakiku dimana. Dengan traveling bisa membuka pikiranku yang masih sempit, menjalin silaturahim dengan orang-orang baru, mengenal kebudayaan atau kebiasaan baru, menyambangi tempat baru, dan lain sebagainya.
Yang jelas, dengan traveling akan semakin menyadarkanku bahwa nikmat-Nya sungguh tak terbatas. Semoga bisa traveling ke luar negeri, aamiin.
4. Lebih banyak sedekah
Aku sadar atas uang atau makanan yang kumiliki, ada hak orang lain. Untuk itu, aku harus lebih banyak sedekah dari sebelumnya.
Aku juga harus banyak-banyak bersyukur dan meminimalisir 'sifat suka mengeluh' yang masih menggerogoti pikiran.
Kalau mau target nomor satu tercapai, berarti juga harus belajar banyak sedekah. Allah suka dengan orang yang banyak sedekah, dan aku harus berusaha menjadi manusia yang disukai Allah.
5. Punya usaha
Aku juga mengimpikan resign dari perusahaan, memulai usaha sendiri dan tentu dengan begitu waktuku untuk menulis juga lebih banyak.
Yang ada dalam pikiranku saat ini adalah usaha 'butik' atau pakaian. Aku mau punya butik di rumah kedua orangtuaku. Karena di daerah sana belum ada toko pakaian lengkap, semoga saja di tahun 2019 ini Allah berkenan mengabulkannya.
Dengan menjadi pengusaha walaupun belum terlalu besar, setidaknya bisa mengaturnya sesuai keinginan hati, waktu untuk keluarga lebih banyak dan tentu bisa menulis lebih sering sambil belajar masak. Kan mengerikan kalau cuma bisa masak air.
Di hari pertama tahun 2019 ini dengan semangat baru tentunya, semoga bisa terus konsisten dalam berdoa dan berusaha menggapai target-target tersebut.
Semoga impianku, impianmu, dan impian kita semua dikabulkan-Nya. Jika belum, maka semoga Allah berikan yang jaaaauh lebih baik dari target-target kita.
Apapun yang akan terjadi nanti, mari berpandai-pandai bersyukur, positive thinking dan jangan pernah menyerah. Bismillah...
Aamiin. target baik semoga dimudahkan allah dalam mewujudkannya. Benahi diri agar lebih baik mulai sekarang agar langkah bisa lebih istiqomah.
ReplyDeleteNiat, rencana, kerja nyata, dan doa; pada akhirnya akan berbuah hasil. Yakin pada Allah.
Aamiin Ya Allah, benar mbak, harus banyak yang dibenahi biar bisa istiqomah... :)
DeleteAamiiin smg terwujud mba. Kalo dah jadi pengusaha otomatis sedekahnya akan lebih banyak.
ReplyDeleteaamiin, insyaAllah selalu berusaha untuk menyedekahkah sebagian rezeki yang ada, apalagi kalau jadi pengusaha...
Delete